Menu Makanan Dan Minuman Untuk Kucing Kampung

Menu Makanan Dan Minuman Untuk Kucing Kampung
Menu Makanan Dan Minuman Untuk Kucing Kampung


Kucing kampung adalah salah satu jenis meong yang hidupnya bebas di luar, kerap juga beberapa masyarakat kita suka memeliharanya. Saya sendiri juga pernah memelihara koeceng kampung dari kecil hingga tumbuh besar. Kalau kalian bagaimana pernah juga memelihara koeceng ini?

Salah satu alasan memelihara kucing kampung adalah perawatannya bisa dibilang sangat mudah, khususnya saat memberi makanan untuk kucing kampung, tidak seperti ras kucing Maine Coon, Ragdoll, Persia dan lain-lain.

Makanan merupakan hal yang sangat penting untuk pertumbuhan si kucing. Kucing kampung yang kekurangan makanan dapat terkena penyakit. Meskipun kita sudah mengetahui hal seperti itu, ternyata masih banyak juga dari kita yang memberi makanan kucing asal-asalan.

Pada contoh khasus kucing kampung, kebanyakan orang tidak peduli terhadap makanan yang diberikan. Jika kamu memang sayang dengan  anabul si koeceng kampung yang dapat tumbuh gemuk, kamu harus mengetahui makanan dan minuman yang baik untuk kucing kampung.

Makanan Dan Minuman Untuk Kucing Kampung

Berikut ini adalah rekomendasi dari kami daftar makanan dan minuman yang baik untuk kucing kampung sedang kamu pelihara.

Daging


Whiskas Kaleng Ikan Laut 400gr
Whiskas Kaleng Ikan Laut 400gr


Perlu kamu ketahui ya, si meong ini termasuk sebagai hewan pemakan daging. Oleh sebab itu makanan utama mereka adalah daging. Lalu daging seperti apa saja yang baik untuk koeceng kampung ini?

Untuk semua jenis daging-dagingan ini sangat baik kok, namun kamu perlu diperhatikan saat mengolahnya sebelum diberikan kepada si anabul koeceng kampung.

Kamu dapat mengolah daging tersebut dengan cara di rebus atau di goring terlebih dahulu, supaya kuman yang berada pada daging tersebut menjadi higenis, kamu juga dapat membuatnya seperti bubur.

Ada satu hal yang perlu kamu ketahui, sebaiknya sediakan juga daging ikan, karena di dalam daging ikan kaya akan Omega 3 dan 6, vitamin A, vitamin E, protein, lemak dan juga mineral yang baik untuk kucing kampung. Berikanlah beberapa kali dalam seminggu untuk memenuhi kebutuhan gizi pada anabul si kucing kampung. Karena koceng dengan usia 1 sampai 6 tahun sangat aktif sekali bermain serta makanan yang seimbang untuk menjaganya tetap aktif dan sehat.

Jika kamu membutuhkan makanan kucing whiskas dalam kemasan kaleng yang kandungannya dagingnya sangat baik bisa klik link disini.

Nasi

Menu nasi disini bukan menu utama ya untuk si koeceng. Pada nasi sendiri dapat menjadi baik, namun juga dapat membahayakan bagi si koceng. Tergantung dari kamu menyajikan nasi tersebut.

Porsi yang baik saat kamu memberikan nasi pada koeceng kamu adalah 25% untuk nasi dan 75% untuk dagingnya. Alasan kenapa menggunakan nasi hanya sedikit saja, itu karena pada nasi memiliki kandungan glukosa (gula) yang cukup tinggi dan jika terlalu banyak atau sering mengkonsumsi dapat menyebabkan mencret hingga obesitas.

Tempe

Hayo-hayo siapa dari kalian yang belum mengetahui ini? Siapa sangka ya ternyata tempe bisa jadi alternative makanan untuk koceng. Namun kamu harus tau, tempe disini fungsinya sama seperti nasi. Kamu bisa memberikan tempe kepada si anabul koeceng kampung, karena ada beberapa koeceng yang menolak saat diberikan nasi. Sehingga menu tempe ini bisa jadi bahan pertimbangan kamu saat memberi makan.

Makanan Khusus Kucing

MAKANAN KUCING BOLT REPACK 1KG
MAKANAN KUCING BOLT REPACK 1KG


Selain menu yang sudah saya berikan di atas tadi. Kamu juga dapat memberikan makanan khusus koceng dengan berbagai merk di Toko Makanan Kucing terdekat. Namun kamu juga pastikan bahwa koeceng kampung yang kamu rawat suka dengan makanan koceng tersebut.

Makanan kucing bolt atau bolt makanan kucing adalah salah satu contoh makanan koeceng kampung yang cukup terkenal dan merk ini terkenal dengan harganya yang murah. Keunggulan dari Bolt makanan kucing adalah sebagai berikut Baik untuk kulit sehat dan bulu berkilau, Penglihatan menjadi tajam, Membantu menjaga kesehatan gigi, Mengurangi resiko FLUTD ( penyakit saluran kemih pada koeceng ), Meningkatkan sistem imunitas. Kamu dapat membelinya disini.

Setelah kamu memberikan makanan khusus si meong, kamu juga harus memperhatikan napsu makannya dan juga poopnya ya. Jika terlihat hal yang aneh sebaiknya kamu menggunakan merk lain atau beralih kemakanan yang bisa kamu buat sendiri.

Air Putih

Air memang suatu kebutuhan untuk semua makhluk hidup yang terdapat di bumi, salah satunya untuk si anabul kucing kampung. Sediakanlah air putih untuk minumnya setiap hari. Kamu dapat memberikan air putih tersebut di wadah yang bersih.

Susu

Susu memang sangat kaya akan kandungan kalsium dan protein, sehingga baik dalam pertumbuhan dan juga kesehatan si meong. Kamu jangan memberikan susu sapi ya, karena pada susu sapi, si meong tidak dapat mencerna dengan baik proteinnya. Jika kamu ingin memberikan susu pada si meong kampung kami berikan rekomendasi untuk membelinya di petshop kesayangan kamu.

Posting Komentar untuk "Menu Makanan Dan Minuman Untuk Kucing Kampung"